Di abad informasi ini, perusahaan atau instansi apapun mau tidak mau harus menguasai teknologi informasi. Biaya investasi untuk teknologi informasi tidak bisa dibilang kecil. Oleh karena itu pelaksanaannya harus berjalan dengan efektif dan efisien. Untuk mengawasinya perlu audit teknologi informasi.
Training audit teknologi informasi ini didesain untuk para praktisi dan auditor teknologi informasi agar mengenal, memahami dan mendalami permasalahan secara utuh. Dalam pelatihan ini akan dibahas peran dan strategi audit teknologi informasi agar bersinergi dengan audit lainnya.
Ada 4 pokok bahasan dalam pelatihan ini, yaitu sistem teknologi informasi, aplikasi teknologi informasi, pengembangan sistem dan topik audit khusus.
Apa saja yang akan didapatkan peserta dalam pelatihan ini?
- Memahami konsep dan praktek audit teknologi informasi.
- Mengetahui perbedaan dan pentingnya audit pengendalian umum dan pengendalian aplikasi.
- Menguasai kompetensi bagaimana mengimplementasikan pengendalian internal untuk mengevaluasi integritas, keamanan dan ketersediaan sistem teknologi informasi.
- Memahami pentingnya teknologi informai untuk mencapai tujuan organisasi.
- Memastikan pengendalian didesain, diimplementasikan dan diawasi untuk menciptakan sistem yang aman dengan integritas dan ketersediaan yang tinggi.