Program pelatihan humas dan protokoler ini bertujuan untuk mempelajari keterampilan berkomunikasi dengan efektif di lingkungan resmi.
Setiap acara resmi yang diadakan perusahaan harus bisa membangun citra positif yang mencerminkan budaya perusahaan. Oleh karena itu, tata cara kegiatan harus diatur dalam protokol tertentu sesuai dengan citra positif perusahaan.
Pelatihan ini akan mengajak peserta untuk mempelajari protokoler dan standar sikap dalam acara-acara bisnis maupun kenegaraan.
Apa yang akan Anda pelajari dalam pelatihan ini?
- Cara berbicara dengan jelas, lugas, dan diplomatis dalam situasi-situasi publik atau resmi.
- Keterampilan dalam merencanakan, mengatur, dan melaksanakan acara-acara resmi, termasuk pertemuan, konferensi, atau kunjungan dinas.
- Pengetahuan tentang aturan-aturan resmi, etiket, dan protokol yang berlaku dalam berbagai situasi resmi.
- Kemampuan dalam membawa citra positif perusahaan.