Perusahaan berkewajiban menghitung, membayar dan melaporkan kewajiban pajak dirinya. Disamping itu ia juga berkewajiban menghitung, melakukan pembayaran dan membuat pelaporan pajak pihak lain yang dipungutnya, atau biasa disebut witholding tax.
Dengan adanya prinsip tersebut, perusahaan memerlukan manajemen pajak yang akurat dan efisien. Update peraturan pajak menjadi satu keharusan dalam memahami dan menerapkan pajak di perusahaan. Salah satu contohnya terkait peraturan PPh yang memang agak ruwet.
Pelatihan dasar-dasar perpajakan ini kami susun untuk membantu dan mempermudah anda dalam menghitung PPh secara praktis. Dalam pelatihan ini peserta akan di berikan update terkait perkembangan peraturan dan penerapan perpajakan perusahaan serta pengetahuan perpajakan yang lainnya.
Pelatihan ini dapat diikuti oleh staff yang kegiatan sehari-harinya harus menghitung dan memotong pajak penghasilan.